LifestylenewsOlahragaWisata

Asyiknya Gowes Malam di Kota Malang, Menikmati Keindahan Heritage di Kayutangan

KOTA MALANG – Cuaca cerah dengan suhu sekitar 20 derajat celsius menjadi latar cerita perjalanan kami, goweser yang ingin menikmati suasana Kota Malang di malam hari. Titik awal tujuan dari rute gowes adalah Balaikota Malang. Tidak lupa setibanya di lokasi, menyempatkan waktu untuk berpose di depan gedung bersejarah tersebut, dilanjutkan dengan berfoto di Alun-Alun Tugu.
Kemudian perjalanan kami lanjutkan ke kawasan Kampung Heritage Kayutangan di Jalan Basuki Rahmad, yang dipenuhi gemerlap lampu pedestrian yang menambah keasyikan malam itu.

Para goweser, termasuk beberapa wisatawan, menikmati keindahan kota yang ramai namun tetap menawan dengan cara masing-masing. Kawasan heritage Kayutangan menawarkan daya tarik yang tak terlupakan, dengan jajaran kafe unik yang menambah estetika serta menyajikan kuliner khas untuk wisatawan.

Kampung Heritage Kayutangan ini dapat diakses melalui lima pintu masuk berbeda, melewati jalan kecil padat penduduk yang terjaga kebersihannya.

Salah satu tempat yang kami singgahi adalah Warung Kopi Lonceng. Warung ini memiliki konsep vintage yang kental, menyediakan berbagai pilihan kopi dan makanan ringan, beberapa pilihan menunya masih terbilang ramah di kantong,

Lokasinya berada di area jalan utama Kampung Heritage Kayutangan yang dikelilingi beberapa cluster kawasan sejarah, seperti Cluster Banjoe Bioe, Cluster Klojen Ledok, dan Pasar Krempyeng.

Suasananya heritagenya masih terjaga dikelilingi rumah-rumah tua yang tetap terawat dengan baik, ditambah dengan sungai kecil yang melintasi kampung ini sejak zaman Hindia Belanda, semakin menambah daya tarik bagi para pengunjung. Keseluruhan pengalaman gowes malam di Kota Malang ini tidak hanya menawarkan keindahan alam dan budaya, tetapi juga memberikan nostalgia akan masa lalu yang masih terasa hidup di setiap sudut Kota Malang. (OC3)

Related Articles

Back to top button